Pernahkah Anda mengalami kesulitan saat melakukan tangkapan layar di Aplikasi tertentu, atau saat ini Anda sedang mengalaminya sehingga Anda sampai di artikel ini? Jika iya, saya akan memberikan tutorial cara Screenshot aplikasi yang tidak bisa di Screenshot.
Umumnya aplikasi Mobil Banking tidak akan mengizinkan penggunanya untuk melakukan Screenshot. Hal itu dikarenakan untuk menjaga keamanan antara Nasabah dan pihak Bank.
Tak hanya aplikasi Mobile Banking, Tab samaran yang ada di Google Chrome juga tidak mengizinkan hal tersebut.
Jika hal ini sedang dialami oleh Anda dan Anda bingung bagaimana cara melakukannya, Anda tidak perlu khawatir karena pembahasan saya mengenai cara Screenshot aplikasi yang tidak bisa di Screenshot ini, 99% akan berhasil jika Anda mengikuti tutorialnya dengan baik.
Di Google Play Store, ada ratusan Aplikasi Screenshot HP namun tidak semua aplikasi dapat melakukan tangkapan layar pada aplikasi yang tak mengizinkan.
Bahkan aplikasi yang saya gunakan pada tutorial ini juga tidak mampu untuk melakukannya. Untuk itu, saya akan memadukan dengan trik khusus yang mungkin belum Anda ketahui, yaitu dengan memanfaatkan fitur rekam layar.
Biasanya aplikasi lain tidak bisa melakukan rekaman layar di aplikasi tertentu, seperti aplikasi Mobil Banking.
Namun hal itu berbanding terbalik dengan AZ Screen Recorder ini, dimana ia (AZ Screen Recorder) mampu merekam seluruh aktifitas di layar Smartphone Anda, termasuk di aplikasi yang tidak mengizinkan untuk direkam layar. Menarik Bukan?
Jika Anda sedang mencari aplikasi rekam layar terbaik, maka AZ Screen Recorder adalah jawabannya. Dan yang menariknya lagi, aplikasi ini dapat diunduh dan diinstal secara gratis.
Cara Screenshot aplikasi yang tidak bisa di Screenshot menggunakan AZ Screen Recorder
Saya sudah mencoba mengunduh dan menginstal berbagai aplikasi tangkapan layar dan Screen Recorder yang ada di Google Play Store. Nah, dari semua aplikasi yang sudah saya coba, hanya AZ Screen Recorderlah yang mampu melakukannya.
Aplikasi Screenshot panjang di Android terbaik 2022
Jadi sebelum Anda mengikuti tutorialnya, pastikan Smartphone Android Anda sudah terinstal Aplikasi AZ Screen Recorder.
Sekarang, saatnya kita masuk ke tutorial cara Screenshot aplikasi yang tidak bisa di Screenshot.
Peringatan: Tutorial ini hanya bisa digunakan untuk Android versi 6 ke bawah. Jadi, Anda tidak bisa menggunakn tutorial ini apabila Anda menggunakan HP dengan OS Android terbaru.
- Download dan Instal AZ Screen Recorder melalui Google Play Store
- Jika aplikasi sudah terinstal, buka aplikasinya
- Buka aplikasi yang akan di Screenshot
- Selanjutnya tentukan bagian mana yang ingin Anda Screenshot
- Tap logo AZ Screen Recorder, kemudian tap tombol Rekam untuk merekam layar
- Setelah itu AZ Screen Recorder akan melakukan rekam layar.
- Tunggu hingga durasi video rekam layar mencapai 5 detik (optional)
- Setelah itu tap tombol Stop untuk menghentikan proses rekam layar
- Setelah distop, maka akan muncul video hasil rekaman layar
- Selanjutnya mainkan videonya, kemudian lakukan Screenshot menggunakan tombol kombinasi (biasanya menggunakan tombol Power + tombol volume Down)
Bagaimana, apakah Anda berhasil melakukannya?
Memang, cara Screenshot aplikasi yang tidak bisa di Screenshot ini mungkin sedikit rumit untuk dilakukan. Tapi, hanya dengan trik inilah saya berhasil melakukannya.
Untuk itu, Anda harus membaca langkah-langkahnya dengan baik agar Anda berhasil dalam melakukan tangkapan layar pada aplikasi yang tidak bisa di Screenshot.
Mungkin itu saja pembahasan saya kali ini mengenai cara Screenshot aplikasi yang tidak bisa di Screenshot. Semoga pembahasan saya ini dapat dimengerti oleh Anda.
Ga bisa dipake diaplikasi desain rumah